Satgas TMMD 113 Kodim 0811 Tuban Terjunkan Mesin Molen Percepat Pengecoran

    Satgas TMMD 113 Kodim 0811 Tuban Terjunkan Mesin Molen Percepat Pengecoran

    TUBAN, – Satgas TMMD Ke - 113 Kodim 0811 Tuban yang melaksanakan program sasaran fisik di Desa kaligede Kecamatan Senori Kabupaten Tuban, bersama masyarakat membuat adonan semen dan pasir dalam mengerjakan pengecoran Tanggul Penahan Tanah (TPT) /plengsengan menggunakan cara manual. Namun saat ini, mesin molen akhirnya di terjunkan ke lokasi untuk mempercepat pembangunan tersebut, Kamis (2/6/2022).

    Dalam Keterangan yang disampaikan Danki Satgas TMMD Ke - 113 Lettu Kav Slamet Sugiarto mengatakan setelah di beberapa titik jalan baru selesai dirapikan dan badan jalan diperkuat, maka mesin molen bisa diangkut dengan kendaraan di bawa ke lokasi pembuatan tanggul penahan tanah.

    “Mesin molen akhirnya bisa dikirim ke lokasi setelah di beberapa titik jalan baru selesai dirapikan, dan juga diperkuat, sehingga badan jalan mampu untuk dilewati kendaraan untuk mengangkut mesin molen.” Tutur Slamet.

    Slamet optimis, dengan tambahan alat molen ini, pekerjaan Pengecoran Pembuatan Tanggul Penahan Tanah (TPT), dan yang lainnya bisa dikerjakan lebih efektif dan adukan beton cor akan semakin maksimal.

    “Semoga pekerjaan yang sudah kita rencanakan berjalan sesuai rencana dan tidak ada gangguan selama penutupan TMMD ini” harapnya. (Pendim 0811)

    TUBAN
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Keceriaan Anak-Anak Bermain Layang Layang...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Tuban Pimpin Upacara Pembukaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Polri Lakukan Asistensi ke Polda Jateng 
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?
    Bimbingan Teknis Penyuluhan dan Pemberdayaan Petani di Lampung, Tingkatkan Pemahaman Digital dan Pendanaan Usaha

    Ikuti Kami